Mengelola Yahoo Mail Dengan Zimbra Desktop

Zimbra Desktop merupakan software yang dapat Anda gunakan untuk menerima, mengirim dan membaca email Yahoo secara offline. Selain itu Anda juga bisa mengelompokkan email berdasarkan pengirim, mengelola daftar kontak, kalender, dll. Singkatnya, apa yang dapat Anda lakukan di Yahoo Mail versi web dapat juga Anda lakukan di Zimbra Desktop ini.



Kalau Anda mempunyai banyak account email Yahoo maka Zimbra Desktop ini cocok buat Anda. Anda tidak perlu login satu per satu lewat web untuk sekedar mengecek email baru yang masuk. Dengan sekali menjalankan Zimbra Desktop maka semua account Yahoo Mail Anda dapat Anda cek dengan mudah. Tentu setelah Anda memasukkan semua akun email Anda ke Zimbra.


Tidak hanya akun Yahoo Mail saja, Anda juga dapat menggunakan Zimbra Desktop ini untuk akun email yang lain seperti Gmail, Windows Live, Hotmail, AOL Mail dan semua server yang mendukung protokol IMAP dan POP.


Menurut saya ini adalah satu email client terbaik untuk mengelola Yahoo Mail, jadi software ini cukup layak untuk dicoba ;-)


Download: http://www.zimbra.com/products/desktop_download.html

0 comments:

Posting Komentar

Followers

mohon klik iklan ini

English Arabic Korean Japanese Chinese Simplified Russian Portuguese German Spain Italian

recent-comments